PORTALTEBO.ID, MERANGIN -, Minggu (20/03/2022), Babinsa Koramil 420-06/Muara Siau Kodim 0420/Sarko Serda Edi Susanto Bersama Bhabinkamtibmas Bripka Tobri mensosialisasikan Protokol kesehatan ke masyarakat yang ada didesa binaan,Desa Beringin Sanggul,Kecamatan Tiang Pumpung,Kabupaten Merangin.
Dalam kesempatan ini,Babinsa Serda Edi Susanto mengatakan, masyarakat diberi edukasi tatanan kehidupan baru guna mencegah penyebaran virus Covid-19. Warga masyarakat tetap beraktivitas mencari nafkah akan tetapi tetap melaksanakan protokol kesehatan guna pencegahan penyebaran Virus Covid-19.
“Kami harapkan semua yang ada disini mematuhi protokol kesehatan, jaga jarak dengan orang lain, pakai masker, dan mari bersama kita putus rantai penyebaran virus corona juga ditengah pandemi virus corona, tugas Kami bertujuan memutus mata rantai penyebaran virus ini, seperti melalui kegiatan sambang Babinsa Dan Bhabinkamtibmas ,” Ujar Babinsa.
Ditempat terpisah Danramil 420-06/Kapten Inf Ramlan menjelaskan bahwa anggota Babinsa diterjunkan ke desa Binaannya dengan tujuan untuk memberikan himbauan kepada masyarakat. Agar tetap disiplin mematuhi anjuran pemerintah agar terhindar dari Covid-19.
“Kita tekankan kepada warga, agar selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan,” ungkapnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar