PORTALTEBO.id - Wacana Aksi Demonstrasi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia ( BEM SI ) yang akan dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia salah satunya kenaikan harga BBM, tanggal 11 April 2022 mendatang.
Terkait ini, Kapolres Tebo, AKBP Fitria Mega, M.Psi, Psi saat diwawancarai langsung media ini pada Minggu malam (10/04/22) tidak menampik bahwa akan ada gerakan aksi yang dilakukan oleh beberapa mahasiswa di Kabupaten Tebo yang akan melakukan aksi tanggal 11 April 2022 besok.
"Dari surat pemberitahuan yang kami terima, besok pagi memang ada pergerakan aksi yang akan dilakukan oleh mahasiswa besok", ungkap Kapolres yang juga mantan atlet sea games ini.
Dikatakan Kapolres, direncanakan mereka bahkan melakukan aksi orasi di beberapa titik,dimulai dari simpang tugu sultan thaha Tebo dilanjutkan ke depan kantor Bupati Tebo,setelah itu orasi akan dilakukan di depan gedung Kantor DPRD kabupaten Tebo," ujar Kapolres.
"Sampai hari ini Alhamdulillah kita sudah melakukan komunikasi dengan korlap aksi,ya insyaallah mereka berkomitmen akan melaksanakan aksi besok dengan kondusif dan sesuai dengan peraturan yang ada", Imbuh Kapolres.
Saat ditanya ada berapa orang mahasiswa yang akan melakukan aksi, Kapolres mengatakan ada sekitar lebih kurang tiga puluh orang."Aksinya besok akan dimulai dari jam 09.00 WIB sampai dengan selesai",terang Kapolres.
Terakhir dikatakan Kapolres,karena besok ada tiga titik,untuk pengamanan besok kita akan menurunkan personil sebanyak dua ratus dua puluh tiga personil termasuk dari TNI dan Sat Pol PP Kabupaten Tebo."Jelas Kapolres. (wan)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar