Informasi ini dibenarkan oleh Pelatih sekaligus koordinator Rombongan Atlet PASI Tebo, Suprempi CB, Senin, 13 (13/06/22) via WhatsApp messenger.Dikatakan Suprempi, dalam kegiatan ini, Kabupaten Tebo mengirim 2 atlet terbaik nya atas nama Adha Jupri dan Iqbal.
"Alhamdulillah, Atlet kita atas nama Adha Jupri mampu bersaing dan mendapatkan juara 3 di klaster Lari 5K dengan catatan waktu 18 menit,20 detik", ungkap Suprempi.
Hasil catatan waktu ini, kata Suprempi, merupakan wujud dari perjuangan atlet kita untuk menunjukkan bahwa mereka punya kemampuan untuk bersaing dengan atlet atlet nasional lainnya, " ungkap Suprempi.
"Saya atas nama pribadi juga tak lupa mengucapkan Terimakasih pada KONI Tebo yang telah memberikan support dari materi dan kepercayaan kepada PASI Tebo yang ikut ambil bagian ajang lari hall merathon di pelembang yang dilaksanakan pada tgl 11 sampai dengan 12 Juni 2022 kali ini", tutupnya. (wan)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar