PORTALTEBO.id – Bupati Tanjab Timur Provinsi Jambi, Romy Haryanto dengan tegas menyatakan siap mendukung usulan pemindahan kantor pusat PetroChina ke Jambi.
Dukungan ini dengan tegas dikatakan Bupati Tanjab Timur, saat berdiskusi dengan rombongan delegasi Jambi Menggapai Keadilan (JMK), di ruang rapat Bupati Tanjab Timur, Selasa, 7 Februari 2023.
Pada diskusi itu, rombongan delegasi JMK menyampaikan usulan agar kantor PetroChina segera dipindahkan ke Jambi.
Romy pun menyatakan siap menjadi garda terdepan sepanjang itu untuk kepentingan Jambi kedepan.
"Saya mendukung penuh upaya kawan-kawan JMK untuk meminta pihak PetroChina memindahkan kantor pusat mereka ke Jambi," tegas Romy saat diskusi dengan rombongan JMK.
Dikatakannya, upaya pemindahan kantor pusat sebuah perusahaan besar yang bergerak dibidang migas juga pernah dilakukan oleh masyarakat dan Pemerintah Riau beberapa tahun lalu.
Upaya tersebut menuai hasil, kantor pusat Chevron di Jakarta akhirnya dipindahkan ke Riau.
"Tentu akan banyak manfaat positifnya jika kantor pusat mereka berada di daerah yang bersangkutan. Selain mempersingkat urusan administrasi," kata dia.
"Yang lebih penting lagi adalah adanya kedekatan secara emosional antara pihak perusahaan dengan masyarakat setempat yang saling menguntungkan," ujarnya.
Diketahui, JMK merupakan sebuah komunitas group diskusi via WhatsApp (WA).
Anggota JMK terdiri dari berbagai latar belakang seperti aktivis, akademisi, praktisi, mahasiswa, tokoh masyarakat serta mantan pejabat tinggi Jambi.
Group JMK ini dikoordinir oleh Fiet Haryadi dan Jefri Bintara Pardede.
Pada diskusi santai itu, JMK membahas persoalan yang saat ini tengah jadi perbincangan hangat di group WA JMK.
Dua hal yang menjadi topik perbincangan diskusi singkat dengan orang nomor satu di Bumi Sepucuk Nibung ini yakni soal upaya pemindahan kantor pusat PetroChina ke Jambi.